Catastrophic Medical Expenditure Risk
Gabriela Flores, University of Lausanne
Pemaparan berikutnya tentang resiko pengeluaran akibat bencana kesehatan. Hal ini mengilustrasikan out of pocket yang digunakan dalam pemeliharaan kesehatan. Salah satu tujuan dari UHC sesuai WHO adalah adanya perlindungan keuangan. Bagaimana mengidentifikasi rumah tangga dengan resiko keuangan ini? Hal ini perlu dianalisis lebih lanjut untuk mengukur juga perlindungan keuangan individu. Gabriela mengilustrasikan penelitian ini di tujuh negara Asia. Kemudian mengestimasi distribusi OOP dan konsumsi non medis yang memberikan pengaruh pada penghasilan dan faktor lainnya. Mengidentifikasi negara dengan kontribusi resiko keuangan akibat bencana kesehatan dengan x-section simulasi. Negara dengan bencana kesehatan resiko tinggi dengan tingginya kejadian pembayaran bencana kesehatan. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu survey kesehatan dunia tahun 2002-2003, negara yan terlibat Bangladesh, Pakistan, Laos, Malaysia, Filipina, India dan China. Jumlah sampel 4000-9000. Yang diambil datanya tentang OOP, total pengeluaran selama 4 minggu dan dana sharing anggaran.
Poin yang disampaikan dalam penelitian ini adalah pengukuran yang dilakukan terhadap perlindungan keuangan sedikit banyak relevan terhadap agenda universal coverage. Dengan data cross sectional termasuk data keuangan dan OOP, bisa diukur sampai pada tingkat rumah tangga.Kebijakan yang bisa diambil adalah OOP merupakan hal pokok yang dapat diukur sebagai dampak diberlakukannya UC disetiap negara. OOP populasi miskin dan rural menjadi agenda UC untuk pengawasan dan evaluasi.